04 September 2005
Dua gol yang dicetak oleh Anderson da Silva dan Talaohu Abdul Musafri mengantarkan PSS meraih kemenangan atas PSIS dalam pertandingan terakhir musim kompetisi Liga Indonesia 2005. Hasil ini memenuhi target yang ditetapkan, sekaligus memberikan kado akhir musim bagi Slemania.
Bermain dihadapan sekitar 15 ribu Slemania, PSS bermain menekan selama pertandingan. Beberapa peluang pun muncul dari kaki Anderson Da Silva dan Denilson, namun hingga 10 menit pertama gawang Agus Murod belum kebobolan.
Memasuki menit ke-11, mantan kiper Persebaya Surabaya itu akhirnya harus memungut bola dari dalam gawangnya. Pasalnya tendangan bebas Anderson dari pojok kotak penalti PSIS gagal diantisipasi. Skor pun berubah 1-0 untuk PSS.
Unggul satu bola membuat Ansori dkk semakin gencar melakukan serangan. Sayangnya peluang demi peluang yang tercipta mentok di tangan Agus Murod yang tampil cukup brilian hari ini.
Memasuki menit ke-61, gawang PSIS kembali bobol. Kali ini striker asal Ternate Abdul Musafri menjadi pencetak golnya. Pemain bernomor punggung 29 itu berhasil memanfaatkan kesalahpahaman antara Agus Murod dengan Fofe Camara dalam menghalau bola. Musafri yang muncul dari lini kedua pun langsung menyambar bola tanggung hasil lemparan ke dalam yang dilakukan Fajar Listiyantoro dari jarak jauh.
Menit ke-76, PSS hampir saja memperbesar kemenangannya. Sayangnya tendangan first time Anderson dari jarak sekitar 20 meter hanya mengenai mistar gawang PSIS. Bahkan tendangan Rudi Widodo menjelang pertandingan usai dianulir wasit karena dianggap offside.Dalam pertandingan yang disaksikan sekitar 15.000 penonton itu wasit Zaenal Effendi dari Jember tidak mengeluarkan satu kartupun.
Kemenangan ini pun langsung disambut ribuan Slemania yang memadati Tridadi. Mereka pun langsung meluapkan kegembiraannya dengan melucuti pakaian pemain PSS hingga hanya menyisakan celana dalam saja. Panitia pelaksana pertandingan juga semakin memeriahkan pesta lokal tersebut dengan kembang api dan hiburan oleh penyanyi campursari asal Solo Didi Kempot.
[ by : pei ]