Web Komunitas Suporter Slemania | Kamilah Jiwa - Jiwa yang Tidak Terkalahkan

Supported by: LigaIndonesia.com | Bukan Berita Bola Biasa

VOTING

sembari menunggu siapa pelatih yang akan menukangi PSS musim ini. Mari voting siapa pilihan anda ?








Home » News

PSS Kalahkan Persib

11 March 2004

PSS Sukses mengalahkan Persib Bandung dengan skor 3-2 Dalam lanjutan Liga Indonesia 2003 di Stadion Tridadi (09/3). Pada pertandingan yang disaksikan oleh sekitar 10 ribu penonton, Persib sempat membungkam Slemania ketika Andrian Colombo menjebol gawang tuan rumah di menit 23. Gol tersebut berawal dari serangan balik yang digalang. Tendangan keras Lopez sempat ditepis kiper Joice Sorongan, namun Colombo lebih cepat menyambar bola muntah menuju jala PSS.

Ketinggalan angka 1 - 0 justru membuat semangat para pemain PSS yang dimotori Deca dos Santos dan Seto Nurdiantoro bangkit. Hanya empat menit setelah gol Colombo, Seto berhasil merobek gawang Cecep Supriyatna melalui sundulan kepala, memanfaatkan umpan lambung M Anshori dari sektor kiri pertahanan lawan. Skor imbang membuat permainan semakin menarik. Kedua kesebelasan sama-sama ngotot. Persib sendiri sebelum bertanding bertekad menumbangkan “Elang Jawa” yang terkenal jago kandang itu. Namun pada menit ke 39 Dos Santos kembali memaksa Cecep memungut bola dari sarangnya. Babak pertama berakhir dengan kedudukan 2-1 untuk tuan rumah.

Pada babak kedua, tujuh menit dari kick off, PSS memperbesar keunggulannya menjadi 3-1 melalui kaki Eko Budi Santoso yang memanfaatkan umpan Wahyu Teguh dari sayap kiri. Sejak itu PSS terlihat mulai mengendurkan serangan,
sehingga membuat pelatih Daniel Roekito marah dan harus berkali-kali
berteriak agar sektor pertahanan tetap dirapatkan. Kelengahan itu
berhasil dimanfaatkan Persib ketika pada menit ke 81 Colombo memperdaya
Joice Sorongan melalui sundulan. Namun “Maung Bandung” gagal menambah gol lagi hingga wasit RA Masagus meniup peluit panjangnya.

Yang menarik, beberapa ofisial Persib sempat memprotes wasit karena menganggap pertandingan masih tersisa dua menit. Bahkan manajer Persib AM Sanusi mendatangi wasit cadangan, Ikram Ohorela, untuk mencocokkan perhitungan waktu. Lucunya, Ikram ternyata tidak membawa arloji. Dengan nada marah dan jengkel Sanusi sempat mengomel, "Kok bisa, wasit cadangan tidak membawa arloji.

Melalui kapten tim, Dadang Hidayat, Sanusi meminta agar tidak menandatangani hasil pertandingan dan beranggapan masih ada sisa waktu dua menit saat wasit Masagung meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan. Baik Sanusi maupun pelatih Juan Paez tampak kecewa atas kekalahan itu. "No comment," kata Paez sambil meninggalkan wartawan.

[ by : dari detik.com ]

<< back to index

Komentar

tambah komentar

kokok "ceking" di palembang | 11 Mar 2004 13:19:16
Eloooook, PSS pancen hebat. Lanjutkan perjuanganmu. Mumpung kompetisine prei tambah porsi latiahannya, ben soyo ampuh. Untuk bung Daniel terapkan strategi sing paling ampuh. Untuk teman2 Slemania, salamku dari Palembang. Untuk Udin Kimpul dkk. di Plaosan Tlogoadi, piye kabare dab!!!!!!!
reyan dk di djogja | 11 Mar 2004 13:43:25
buat para pendukung slemania jangan rusuh yo...dhabb
Lukman Riyadi di nagoya japan | 11 Mar 2004 23:22:50
ayo teruskan perjuangan MU !!! biar menjadikan yogya bertambah sebutannya. yogya kota olahraga. untuk adikku "Sutikno" yang lagi pendidikan.bila udah selesai teruskan prestasi sepakbolamu yang pernah ikut membela pss yunior. kakak minta
tenggeng di Jak-sel | 12 Mar 2004 12:12:36
Hebat PSS ! Lebih ditingkatkan lagi prestasinya ya,jangan cepat puas dengan titel "papan atas",jangan takut juara jika itu memungkinkan.Sekali lagi tuk bung Daniel, Perhatikan sayap kiri !! wahyu kurang sip ! cari pengganti yang setimpal dengan Anton,Pasti para bomber senang akan bola crossing dari kiri maupan kanan.